DIY Scrub Wajah untuk Hilangkan Bekas Jerawat

Tidak percaya diri karena bekas jerawat? Bukan saatnya lagi ya. DiIndonesia dianugerahi banyak tanaman dan bahan alami yang bisa kamu buat sebagai DIY scrub wajah untuk menghilangkan bekas jerawat. Yuk contek cara membuat berikut ini!

DIY scrub wajah berikut bisa kamu buat sendiri di rumah adalah dengan memanfaatkan bumbu dapur. Garam yang bermanfaat sebagai pembersih alami dipadukan dengan kunyit juga dapat menumpas bakteri P. acnes yang menjadi penyebab jerawat meradang. Di samping itu, kunyit juga sebagai anti inflamasi dan antioksidan. Untuk kamu yang memilki kulit berminyka sangat pas sekali jika memanfaatkan scrub ini, karena kunyit bisa mengurangi masalah minyak berlebih di kulit wajah kamu.

Cara membuat: 
  • Tuang 1 sendok makan bubuk kunyit atau kunyit yang sudah diparut dalam mangkuk.
  • Tambahkan garam dan sedikit air, aduk rata hingga teksturnya menyerupai pasta.
  • Oleskan pada wajah dan pijat dengan lembut.
  • Diamkan sampai kering setelah itu bisa kamu bilas dengan air bersih.
Untuk hasil yang maksimal, kamu bisa menggunakan scrub ini 2x seminggu.


Komentar

Postingan Populer